12 March, 2012

Icon di Desktop Berubah menjadi Icon Ms.Word

shortcut desktop jadi shortcut ms.word microsoft word ... Pernahkan anda mengalami hal ini ? ketika menghidupkan komputer yang OS nya Windows Seven tiba-tiba icon shortcut-shortcut di desktop berubah menjadi icon shortcut Ms.Word. Ketika dibuka pun, aplikasi yang terbuka malah Ms. Word. saya mengalami ini ketika magang di sebuah instansi pendidikan dan ada komputer yang mengalami masalah ini.

Kukira awalnya ini virus shrotcut yang menyerang. Kupake command attrib di CMD ternyata tidak ada yang disembunyikan. Ku cari-cari di Google juga dengan bantuan Pak Oyo, akhirnya ketemu juga. Jenis Berkas Default Asosiasi di windows seven ini yang rusak atau hilang.
Untuk itu, langkah pertama sebelum anda diperbaiki perhatikan aturan di bawah ini :
1. Backup Registry anda terlebih dahulu. gunakan tombol (Windows + R) dan ketik regedit.
2. Buatlah restore point komputer anda dan pastikan telah aman.
 Langkah satu dan dua di atas untuk mencegah terjadinya kerusakan, agar nanti bisa di restore.
Oke langkah selanjutnya adalah mendownload file ekstensinya. Ini saya dapatkan diforum windows seven, tetapi saya ambil yang meliputi seluruh ekstensi yang mau dikembalikan ke semula.
1. Untuk mendownloadnya, klik dibawah ini

2. Buka file zip tersebut di desktop, dan ekstrak semua. Maka akan muncul file .reg
3. klik kanan file .reg tersebut dan pilih merge
4. Jika diminta perizinan, klik jalankan, klik Ya (UAC), Ya, Lalu OK
5. Setelah selesai, anda dapat menghapus file .zip nya dan restart komputer anda.

2 comments:

kangtokkomputer said...

met kenal, shabat ... :)

ully said...

terimakasih banyak mbak . . .
informasix sangat membantu . .

alhamdulillah, tdk jd nginstal :-D . . .